Jumat, 07 Februari 2014

KATA MOTIVASI PARA TOKOH



Kesakitan membuat Anda berpikir.
Pikiran membuat Anda bijaksana.
Kebijaksanaan membuat kita bisa bertahan dalam hidup.
(John Pattrick).

Keberhasilan adalah kemampuan untuk melewati dan mengatasi
dari satu kegagalan ke kegagalan berikutnya tanpa kehilangan semangat.
(Winston Chuchill)

Dari semua hal, pengetahuan adalah yang paling baik,
karena tidak kena tanggung jawab maupun tidak dapat dicuri,
karena tidak dapat dibeli, dan tidak dapat dihancurkan.
(Hitopadesa)

“Apabila hamba itu meninggalkan berdoa kepada kedua orang tuanya,
niscaya terputuslah rezeki daripadanya.
(HR. Al-Hakim dan ad-Dailami)


“Tidak ada jalan keluar yang dipakai
untuk menghindarkan diri dari sesuatu,
kecuali berfikir”
(Thomas Alva Edison)

 “Kemuliaan itu seperti lingkaran di dalam air,
yang tidak pernah berhenti membesarkan diri,
sampai bentangannya yang luas memencarkannya menjadi tiada”
“William Shakespeare”
”Kalau manusia mau berupaya keras penuh semangat untuk mencari kebenaran,
maka dia akan mendapat nilai tidak terhingga”
”Albert Einstein”
”Prestasi adalah apa yang mampu anda lakukan.
Motivasi menentukan apa yang anda lakukan.
Sikap menentukan seberapa baik anda melakukannya”
”Lois Holtz”
”Sembilan puluh sembilan persen kegagalan
berasal dari orang yang mempunyai kebiasaan membuat alasan”
”George Washington Carrer”

”Jangan melihat masa lampau dengan penyesalan,
jangan pula lihat masa depanmu dengan ketakutan,
tetapi lihatlah sekitarmu dengan penuh kesadaran”
”James Thurber”


”Tak ada rahasia untuk menggapai sukses. 
Sukses itu dapat terjadi karena persiapan, kerja keras,
dan mau belajar dari kegagalan”
”General Colin Powell”

”Sukses sering kali datang pada mereka yang berani bertindak,
dan jarang menghampiri penakut yang tidak berani megambil konsekuensi”
”Jawaharal Nehru”

”Orang yang luar biasa itu sederhana dalam ucapan,
tetapi hebat dalam tindakan”
”Confusius”

”Kebanggaan kita yang terbesar adalah bukan tidak pernah gagal
tetapi bangkit kembali setiap kali kita jatuh”
”Confusius”

”Kita berdoa kalau kesusahan dan membutuhkan sesuatu,
mestinya kita berdoa dalam kegembiraan besar dan rezeki yang melimpah”
”Kahlil Gibran”

”Apabila kamu tidak dapat memberikan kebaikan kepada orang lain dengan kekayaanmu, berilah mereka dengan kebaikan dengan wajahmu yang berseri-seri, disertai akhlak baik”
”Nabi Muhammad SAW”

”Jadilah kamu manusia yang pada kelahiranmu semua orang tertawa bahagia,
tetapi hanya kamu sendiri yang menangis,
dan pada kematiaanmu semua orang menangis sedih
dan hanya kamu sendiri yang tersenyum”
”Mahatma Gandhi”

”Sesuatu yang belum dikerjakan, seringkali tampak mustahil,
kita baru yakin kalau kita telah berhasil melakukannya dengan baik”
”Evelyn Underhill”

”Musuh yang paling berbahaya di atas dunia ini adalah penakut dan bimbang.
Teman yang paling setia hanyalah keyakinan yang teguh”
”Andrew Jackson”

”Pahlawan bukanlah orang yang berani meletakkan pedangnya ke pundak lawan,
tetapi pahlawan ialah orang yang sanggup menguasai diri dikala ia marah”
”Nabi Muhammad SAW”

”Tiga sifat manusia yang merusak adalah :
kikir yang dituruti, hawa nafsu yang diikuti,
serta sifat yang mengagumi diri sendiri yang berlebihan”
”Nabi Muhammad SAW”

Tidak ada komentar: